Informasi Beasiswa

Universitas Respati Yogyakarta memberikan kesempatan pendidikan dengan menawarkan berbagai skema beasiswa dan bantuan biaya pendidikan untuk mahasiswa baru dan mahasiswa aktif melalui pendanaan internal UNRIYO maupun sumber dana eksternal dari institusi mitra kami.

INFORMASI BEASISWA BAGI CALON MAHASISWA BARU dan UNTUK MAHASISWA

Beasiswa CSR Bank BPD DIY 2023 (Permohonan beasiswa paling lambat 31 Mei 2023) :

  • Surat Permohonan/Proposal Beasiswa dari Universitas/Sekolah Tinggi/Sekolah
  • Data Mahasiswa Penerima Beasiswa, dengan Lampiran sebagai berikut :
    • FC KTP
    • FC KTM/Kartu Pelajar
    • FC KK
    • FC IPK/KHS
    • Surat Keterangan Tidak Mampu dari Instansi Setempat
    • FC Pernyataan belum Pernah Menerima Beasiswa dari Pihak Manapun
    • FC No.Rek Bank BPD DIY

PENDAFTARAN BEASISWA BCA FINANCE PEDULI 2023 (Pendaftaran Beasiswa dibuka pada periode : 1 Juni - 9 Juli 2023) :

    PT. BCA Finance mengadakan Program Beasiswa BCA Finance Peduli 2023 dengan memberikan :

  • Bantuan dana pendidikan sebesar Rp 3.500.000 (Tiga Juta Lima Ratus Ribu Rupiah) per semester (diberikan kepada mahasiswa aktif semester 5 hingga maksimal semester 8)
  • Pelatihan skill relevan untuk penerima Beasiswa Semester 8 sebagai persiapan memasuki dunia kerja
  • Adapun persyaratan minimum yang harus dipenuhi oleh calon penerima Beasiswa BCA Finance adalah :

    • Mahasiswa/i PTN/PTS semua jurusan di Indonesia yang sedang menempuh program Strata-1 (S-1).
    • Mahasiswa aktif S1 yang pada saat pendaftaran Beasiswa dibuka, sedang menempuh studi minimal semester 4 perkuliahan dan tidak lebih dari semester 6.
    • Perguruan Tinggi Negeri (PTN) IPK minimum 3,20; IPS terakhir 3,00 dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) IPK minimum 3,40; IPS terakhir 3,20.
    • Melampirkan Softcopy Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari Kelurahan sesuai dengan daerah asal pada KTP.
    • Melampirkan Softcopy tagihan rekening listrik 2 bulan terakhir, sesuai dengan daerah asal pada KTP.
    • Melampirkan softcopy surat keterangan dari Fakultas yang menyatakan bahwa Mahasiswa/i ybs tidak sedang menerima beasiswa dari tempat lain.
    • Aktif Berorganisasi (Kemahasiswaan / Karang Taruna / Organisasi Non Politik Lainnya).
    • Tidak pernah terlibat dalam tindak kasus pidana / kasus perdata, serta penyalahgunaan NAPZA (narkotika, psikotropika dan zat adiktif).

    Setiap lampiran tersebut dikirimkan apabila lolos Seleksi Beasiswa Tahap 1, ya...

    Untuk mengetahui informasi terbaru mengenai Beasiswa BCA Finance Peduli 2023, dapat disimak melalui link dibawah ini:

    Lihat Informasi

Beasiswa Prestasi Akademik dari Universitas Respati Yogyakarta:

  • Informasi Lebih Lanjut dapat menghubungi Program Studi masing-masing.

Beasiswa KIP Kuliah :

  • Merupakan beasiswa yang disediakan oleh pemerintah melalui Kemendikbud.
  • Beasiswa berupa pembebasan seluruh biaya pendidikan
  • Diberikan bantuan biaya hidup
  • Pendaftaran Jalur KIP Kuliah melalui web : kip-kuliah.kemdikbud.go.id